Edisi Peringatan 24 tahun kelahiran

by - July 19, 2012

Ialah sebuah peringatan, ingatan yang sekali dalam setahun akan mengulang-ulang cerita yang hampir sama; tentang pantai, sebuah bunga, dan sepotong coklat yang terlalu manis. Di mana dalam setahun sekali itu, ada dua lelaki yang datang. Ia yang mengantar ingatan terbaikku, dan lelaki lain yang menyusun cerita buruk di kepalaku supaya kelak kutabung jadi ingatan. Bahkan aku percaya, di tanggal yang sama di usiaku yang baru sehari itu, aku lahir sebab banyak doa dan sesaji. Di mana Bapak dan Emak bersuka ria merayakannya dengan sederhana. Lebih sederhana dari sepotong coklat. Lebih bijaksana, sebab aku diberi pengharapan dan berkawan orang-orang yang pandai menghargai. Ialah sebuah peringatan, ingatan yang selalu menyusun ceritanya sendiri di kepalaku.


Tulisan Terkait

0 komentar

Komentar dengan menyertakan link hidup akan saya hapus. Maaf ya....